Jakarta (Indigonews) – Unggah foto bersama suaminya, Gunawan Dwi Cahyo, Okie Agustina bicara soal ketaatan istri pada suami. Namun, ada saja netizen nyinyir yang menyinggung perceraiannya dengan Pasha dan menyebutnya istri tak taat. Tak terima, Okie langsung membantahnya.
“Seorang wanita yang sudah menikah wajib taat kepada suami nya.. Karna ridha suami merupakan ridha Allah.. Karna wanita sholeha adalah wanita yang taat kepada Allah, suami dan orang tua.. Aku masih jauh dari itu dan aku akan tetap belajar dan berusaha hingga mendekatinya.. .” tulis Okie pada fotonya di Instagram.
Dalam potret tersebut, Okie dan Gunawan berpose mesra saling bertatapan. Senyum bahagia dan penuh cinta tertoreh di bibir pasangan yang menikah pada 2012 lalu itu.
Bernada menyindir, seorang netizen menanyakan alasan Okie bercerai dengan Pasha. Tak disangka, Okie membalas komentar tersebut.
“Tapi dulu kenapa cerai ya…. Apa dulu ga taat sama suami ya @okieagustina.gdc13,” tanya akun @cantik.asri dengan menambahkan tiga emotikon nyengir meledek.
Menjawab pertanyaan tersebut, Okie menyebut tak taat, maka dirinya akan digugat cerai Pasha, bukan sebaliknya.
“@cantik.asri kalau saya jawab nanti saya menjelekan mantan suami.. Walaupun sebagian orang sudah tau kenapa saya menggugat dan meminta cerai.. Kalo saya yg tidak taat saya yg sudah diceraikan bukan menggugat cerai.. Terima kasih,” jawab Okie bijak.
Sumber : cumicumi.com Editor : Syamp
Discussion about this post