Deliserdang (Indigonews) – Dalam rangka menyambut Jumat Barokah , wilayah Medan dan Deli Serdang serta Kapolda Sumut melaksanakan kegiatan silaturahmi dan bagi-bagi nasi bungkus kepada masyakat dan abang-abang becak di lapangan di Jalan Jamin Ginting tepatnya di Pajak Tradisional Pancur Batu Kabupaten Deli serdang, Jumat (28/9/2018).
Ratusan masyarakat Pancur Batu dari berbagai penjuru yang sedang berbelanja di Pajak Tradisional Pancur Batu beserta masyarakat yang berdomisili di wilayah hukum Polsek Pancur Batu sangat senang dan sangat gembira melihat kedatangan Polsek Pancur Batu dalam kegiatan rutin membagikan nasi bungkus di hari Jumat Barokah kepada abang abang becak yang mencari nafkah sehari hari di daerah Pancur Batu .
Kegiatan Jumat Barokah ini di pimpin langsung oleh Kapolsek Pancur Batu, Kompol Faidir Chaniago,SH.MH turut hadir juga Kanit Binas Polsek Pancur Batu , Sekertaris Camat Pancur Batu Wakil Karo Karo dan Para Bhabinkhamtibnas Polsek Pancur Batu .
Kegiatan ,berlangsung dengan aman dan tentram , sejumlah masyarakat juga sangat kagum dengan sesosok kapolsek yang sangat bermasyarakat, Kegiatan ini dihadiri oleh Abang-abang becak orang yang biasa mangkal atau ngetem di wilayah pajak Pancur Batu .
Sebelum pelaksanaan kegiatan bagi bagi nasi bungkus kepada abang-abang becak dalam hari Jumat Barokah, Kapolsek Pancur Batu Dan Kanit Binmas Polsek Pancur Batu menyempatkan untuk berdialok dengan abang – abang becak yang wilayah pancur batu tersebut.
Kapolsek Pancur Batu mengatakan ratuaan nasi bungkus yang di bagi kepada masyarkat upaya menunjukkan bahwa polisi merupakan pengayom masyarakat.
Dalam Dialognya Kapolsek Pancur Batu menyampaikan kepada abang abang becak supaya tertib berlalu lintas dan selalu menjaga kelancaran lalu lintas dalam memarkirkan kendaraannya di tempat yang semestinya dan tidak menggangu arus lalu lintas untuk pengguna kendaraan lainnya.
Tak lupa juga kapolsek Pancur Batu dan Kanit Binmas menyampaikan pesan pesan bhabinkhamtibnas kepada sejumlah masyarakat yang berada di Pajak Tradisional Pancur Batu tersebut .
Usai bedialok dengan sejumlah abang abang becak, Kapolsek Pancur Batu juga melakukan kunjungan ke sejumlah kios kios pedangang yang ada di pajak Pancur Batu tersebut sembari memberitahukan untuk selalu menjaga keamanan serta menjaga kebersihan dalam berjualan di kiosnya masing masing.
Selanjutnya , dalam kegiatan jumat barokah tersebut , Mantan Kabag Sumda Polres Tanah Karo tersebut makan bersama dengan abang abang becak, Kapolsek Pancur Batu Makan diatas becak bermotor dengan abang abang becak lain nya di Pajak Pancur Batu. HSirait
Discussion about this post