IGNews | Tapsel – Masyarakat Desa Luat Lombang, Kecamatan Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) berunjuk rasa ke PT. Sino Hidro yang ingkar atas perjanjian tertulis, Selasa (2/2/2021).
Masyarakat sangat menyayangkan kebijakan managemen PT. Sino Hidro yang tidak menjalankan perjanjian tertulis bermaterai tertanggal 18 Agustus 2018 tentang mempekerjakan masyarakat setempat.
Tuntutan masyarakat ini diharapkan ditanggapi PT. Sino Hidro dalam waktu 7 hari sejak dilakukan aksi, dan bila managemen maupun pimpinan perusahaan tidak mengindahkan masyarakat berjanji akan turun lagi lakukan aksi besar besaran.
Dalam hal ini pihak perusahaan diduga telah mengangkangi kebijkan lokal dan terkesan tifak peduli akan hak kerja bagi putra putri asli daerah. PRJPurba
Discussion about this post