IGNews | Jabar – Setelah kejadian di Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera Utara seorang artawan di tembak nati dan di Gorontalo wartawan di bacok OTK, kali ini seorang wartawan mendapat penganiayaan dan intimidasi di kantor Kepala Desa Mekarwangi, Kecamatan Lemah Sugi, Kabupaten Majalengka, Provinsi Jawa Barat.
Sulaeman wartawan media Forum Berita Indonesia dan media Warta Jabar diketahui hendak konfirmasi kepada Kepala Desa Mekarwangi, namun diduga sang Kades bersama beberapa oknum Ormas membentak dengan ucapan kotor serta mengintimidasi, tidak meresa puas angota Ormas bahkan melakukan pemukulan sehingga mengakibatkan luka lebam dibagian wajah.
Menanggapi kejadian tersebut, N. Mujianto selaku pimpinan media Forum Berita Indonesia menjelaskan mengetahui kejadian setelah Suleman menghubunginya melalu telephone dan telah melaporkan perbuatan persekusi dan intimidasi dibarengi pemukulan ke Polres Majalengka.
“Informasinya sudah melakukan Visum dan pelaporan ke Polres Majalengka, Kami dari Redaksi menunggu langkah langkah yang akan di lakukan oleh Polres Majalengka dalam menangani kejadian yang menimpa wartawan kami, dan kami juga menghormati proses hukum dan biarkan para penegak hukum bekerja sesuai hukum yang berlaku terkait Undang Undang Pers Nomor 40 Tahun 1999 tentang Tugas Pokok Pers” jelas Mujianto, Senin (28/6/2021).
Mujianto berharap kepada jajaran Polres Majalengka untuk sigap dan menindaklanjuti kejadian ini, menindak oknum Ormas dan siapa aktor intelektual yang mengundang Ormas tersebut, dan tetap mengacu kepada Undang Undang Pers Nomor 40 Tahun 1999.
“Yang menghalang halangi tugas wartawan dalam melaksanakan kejurnalistikan sesuai tugas pokok dan fungsi pers ada hukumanya” tambah Mujianto.
Video intimidasi dan pemukulan kini viral di berbagai Group WhatsApp Insan Pers di Nusantara dan sangat mengecam atas tindakan oknum Ormas tersebut, dan meminta Aparat Penegak Hukum, khususnya Polres Majalengka agar segera menindaklanjuti kejadian tersebut, agar tidak terulang kembali dan menyakiti hati insan pers di Indonesia. Lamhot’S




Discussion about this post