IGNews | Toba – Pergeseran anggaran adalah merupakan perubahan belanja Daerah yang telah ditetapkan dalam Dokumen Pelaksanaan Anggaran Satuan Kerja perangkat Daerah ( DPA SKPD) baik berupa penambahan atau pengurangan.
Kemudian ketentuan pergeseran anggaran bersifat strategis, prioritas, dan mendesak. bukan itu saja ketentuannya, menambah atau mengurangi pagu anggaran yang tersedia harus mendapatkan persetujuan DPRD.
Demikian Ir. I. Djonggi Napitupulu Direktur Eksekutif menjelaskan dalam menjawab pertanyaan Indigonews perihal terjadinya pergeseran anggaran di Dinas Perinkop UMKM Toba per bulan Mei TA 2021, Rabu (20/10/2021) di Balige.
Dikatakan terkait Pengadaan Barang/Jasa sebanyak 12 Paket di Dinas Perinkop UMKM Toba sumber dana P- APBD TA. 2021 terjadi pergeseran anggaran yang layak di curigai.
Sebanyak 12 Paket tersebut sesuai pengamatan IP2Baja Nusantara dalam tahapan-tahapan yang disajikan dalam Sirup miliknya LPSE Pemkab. Toba dalam keterangan tidak ada perubahan.
Untuk itu Pengadaan Barang/Jasa sebanyak 12 Paket dilingkungan Dinas Perinkop UMKM Toba penuh dengan misteri.
Sebelumnya Frans Silalahi Pejabat Pengadaan mengatakan bahwa menerima dan memproses dokumen pergeseran anggaran per bulan Mei TA. 2021.
Djonggi mengatakan dengan kekesalannya kepada Indigonews bahwa Ganyang Situmorang Kepala Dinas Keuangan dan Pengolahan Asset tidak mendapatkan jawaban terkait pergeseran anggaran yang terjadi di Dinas Perinkop UMKM Toba.
Indigonews berupaya menghubungi Ganyang Situmorang untuk konfirmasi terkait pergeseran anggaran di Dinas Perinkop Toba,namun belum ada jawaban.
Sedangkan Tua Pangaribuan Kepala Dinas Perinkop UMKM Toba yang juga sebagai Pengguna Anggaran masih tetap tidak sopan melakukan pemblokiran Nomor HP wartawan Indigonews, Bupati Toba tolong diingatkan itu.
Sedangkan Ir .Poltak Sitorus Bupati Toba saat di konfirmasi,apakah mengetahui hal pergeseran anggaran tersebut Perinkop UMKM, juga apakah sudah ada izin atau persetujuan DPRD, Bupati belum memberikan jawaban.
Kemudian Efendi Napitupulu SE Ketua DPRD Toba terkait Pergeseran Anggaran Dinas Perinkop UMKM, apakah sudah ada izin atau persetujuan DPRD, juga belum memberikan jawaban. Freddy Hutasoit





Discussion about this post