Jarang Ngantor, Kadis Dikjar Simalungun Akan Segera Panggil Korwil Pendidikan Haranggaol

Kondisi kantor Korwil Pendidikan Kecamatan Haranggaol Horison yang sudah tutup selama 3minggu, Rabu (16/2).

IGNews | Simalungun – Keresahan masyarakat akibat ulah Kordinator Wilayah (Korwil) Pendidikan Kecamatan Haranggaol yang jarang masuk kantor sehingga mencoreng mutu pendidikan mulai dicermati Dinas Pendidikan Simalungun.

Acap kali dihubungi, lewat panggilan dan pesan WhatsApp untuk mempertanyakan alasan jarang masuk kantor, namun Korwil Pendidikan Haranggaol Hotni Ida Purba tidak pernah bersedia memberikan komentar.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Simalungun, Drs. Zocson Midian Silalahi M.Pd saat dikonfirmasi terkait kinerja Korwil Pendidikan Kecamatan Haranggaol mengatakan akan memanggil Hotni Ida Purba, Kamis (17/2/2022).

“Nanti akan kita panggil pak” jawabnya dengan singkat melalui pesan WhatsApp. Libert R Sinaga

Tinggalkan komentar