IGNews | OKU Timur – Demi meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT di bulan suci ramadhan, SMA Negeri 1 Kecamatan Belitang lll, Kabupaten OKU Timur – Sumatera Selatan adakan pesantren ramadhan Tahun 1444 H di Aula Sekolah, Rabu (12/4/2023).
Acara tausiah pesantren kilat tersebut berlangsung selama 3 hari di mulai hari Rabu (12/4) dan akan berakhir pada hari Jumat (14/4).
Dalam kesempatan tersebut tausiah pesantren ramadhan di sampaikan oleh Imam SPd mennjabarkan hakikat dan makna dari ramadhan tentunya ini akan lebih meningkatkan iman dan taqwa siswa – siswi SMA Negeri 1 dalam menunaikan ibadah puasa.
Selain tausiah, pesantren ramadhan ini juga nantinya akan mngadakan khataman Al- Quran tujuannya agar para siswa – siswi memahami kaidah ramadhan dan arti dari ibadah puasa yang sesungguhnya.
Sementara itu, seorang siswi mengatakan “Kami senang dengan adanya pesantren ramadhan ini, kami bisa meningkatkan keimanan serta taqwa kami kepada Allah SWT dan kami juga bisa dengan ikhlas menjalankan ibadah puasa di bulan yang penuh rahmat ini”.
Dalam kesempatan, seorang dewan pengajar, Samzaini mengatakan dengan adanya pesantren ramadhan akan lebih meningkatkan ketaqwaan murid SMAN 1 Belitang III kepada Allah SWT dan dengan begitu akhlak dan moralitas anak didik akan menjadi baik lewat ketaqwaannya kepada Allah SWT.
Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Belitang lll, Sugianto S.Pd, M.Pd menjelaskan “Tujuan kita mengadakan pesantren ramadhan ini tentunya akan lebih mengedepankan keimanan serta ketaqwaan siswa – siswi kita kepada Allah SWT apalgi bagi mereka yang sedang melaksanakan ibadah puasa”.
“Semoga dengan adanya pesantren ramadhan ini bisa menjalin tali silahturahmi antar siswa – siswi semakin baik dan dekat saling menjaga dan menghormati antar sesama” ucap Sugianto. Parlin





Discussion about this post