Maraknya Peredaran Narkoba di Siantar, LBH Poros Indonesia Surati Kapolri…!!!

Willy, Ketua Umum LBH Poros Indonesia, Jumat (9/2).

iGNews | Siantar – Ketua Umum LBH Poros Indonesia, Willy Wasno Sidauruk SH, M.Si sangat prihatin atas maraknya peredaran narkona di Kota Pematangsiantar. Dimana saat ini 4.7% pengguna narkoba merupakan pelajar dan mahasiswa, berdasarkan survei BNN, penggunaan narkoba tercatat sebanyak 921.695 orang adalah pelajar dan mahasiswa, Jumat (9/2/2024).

Willy menjelaskan Kota Pematangsiantar tidak bisa dipungkiri merupakan salah satu Kota yang banyak melahirkan tokoh tokoh nasional bahkan dahulu dikenal sebagai Kota pendidikan.

Sisi lain, Willy menyayangkan kinerja Kepolisian Pematangsiantar yang tidak mampu membasmi peredaran narkoba yang tergolong terorganisir dan para bandar narkoba bebas menjalankan jual beli barang haramnya tanpa rasa takut.

“Maraknya peredaran narkoba di Pematangsiantar, kami mengkhawatirkan terancam rusaknya generasi penerus bangsa” jelas Willy.

“Melalui surat Nomor: 12/ LP/ LBH POROS/ 2024 kami meminta kepada Kapolri, Jendral Pol. Listyo dan Kapolda Sumut, Irjen. Pol. Agung lebih serius dalam memberantas peredaran narkoba bahkan menangkap para bandar narkoba di Pematangsiantar” tegas Willy. IGN_Red