IGNews | Jakarta – PT. Gistex Textile menghadirkan Itang Yunasz desainer senior yang sudah 40 tahun malang melintang di peta fashion Indonesia, Minggu (23/2/2020).
Nuansa kemewahan dihadirkan dalam koleksi lini utamanya Itang Yunasz yang bertajuk Opulence. Sebanyak 8 looks hadir didominasi warna hitam, dusty khaki dan orange dengan menggunakan material pilihan yang semakin memberikan kesan mewah.
Organza, beludru dan shantung yang berkarateristik membangun volume, dipadankan dengan kontrasnya material satin dof yang ‘jatuh’ tapi melayang.
Material tersebut diolah menjadi serangkaian koleksi yang terdiri atas tunik, long dress, long outer, bubble skirt, lace cape, kaftan dan big pants. Semuanya dikreasikan dalam siluet longgar, boxy, dan over sized.
Taburan beads dan embroidery yang membentuk keelokan arsitektur masjid berukuran ekstra besar membuat penampilan koleksi ini semakin mepesona.
Kehadiran koleksi Itang Yunasz di penutup Muslim Fashion Festival juga atas dukungan PT Jaya Mandiri.
Itang Yunasz adalah perancang senior Indonesia yang telah memulai kariernya pada 1980. la adalah pelopor dalam fashion hijab Indonesia. Ditahun 2000, fashion hijab terpaku pada gaya tunik.
Itang Yunasz memberikan nafas baru dengan menampilkan berbagai gaya fashion yang sangat trendy yang dapat bersahabat dengan pakem hijab.
Sepak terjangnya ini ikut andil dalam menciptakan geliat fashion hijab Indonesia yang di tangannya menjadi bergerak semakin cepat. la pun kemudian dikenal sebagai trend setter dalam modest wear.
Banyak para pecinta mode, selebritis, dan sosialita jaiuh hati karena rancangannya yang mampu mengikuti trend dengan tetap meng stamakan kesantunan.
Menginjak 40 tahun berkarya, ia telah memiliki beberapaa labels yaitu: Itang Yunasz, Itang Yunasz Ready to Wear, Preview by Itarg Yunasz, Tatum, Kamilaa by Itang Yunasz, SZ, dan Allea Itang Yunasz.
Keberhasilannya membangun banyak lini untuk menjangkau berbagai lapisan masyarakat, membuat Itang Yunasz dinobatkan oleh perancang busana Muslim lainnya sebagai perancang paling produktif yang mempromosikan cara berpakaian sopan dan elegan.
Nama Itang Yunasz telah menjadi inventaris yang berharga bagi industri fashion Indonesia. Zeff





Discussion about this post