IGNews | Agara – Personil Koramil 02/ Bambel jajaran Kodim 0108/ Aceh Tenggara, Serda Mahibudin beserta rekannya membantu mitra karib, Alfat memperbaiki becak motornya yang rusak dibengkel di Desa Kuning 1, Kecamatan Bambel, Kabupaten Aceh Tenggara, Kamis (26/5/2022).
Dalam pelaksanaan tugas pembinaan di wilayah masing masing Serda Mahibudin sebagai Babinsa perlu melaksanakan pembinaan terhadap mitra karib sehingga terbentuk keeratan, keakraban, persaudaraan maka terciptalah hubungan yang harmonis di wilayah binaanya.
Harapanya setiap kejadian yang ada di wilayah binaanya seperti saat banjir datang, kebakaran agar cepat teratasi yaitu lapor cepat.
Babinsa adalah ujung tombaknya satuan di lapangan maka kegiatan komunikasi sosial yang di laksanakan oleh Babinsa dapat diterima positif oleh masyarakat, dengan adanya Babinsa berkeliling dan menghadiri acara di wilayah Desa binaan dapat mengetahui permasalahan dan sesegera mungkin permasalahan tersebut cepat teratasi.
Alfat pemilik becak tersebut mengatakan terima kasih kepada Babinsa dengan kehadiranya pekerjaan warga binaan sangat terbantu dan cepat terselesaikan. AH_Mimi Petir Selian





Discussion about this post