IGNews | OKU Timur – Kapolsek Belitang ll, AKP. Aston L Sinaga SH bersama Danramil Belitang ll, Kapten Arm. Suhendra pimpin langsung pengamanan rangkaian acara hari Raya Nyepi menyambut tahun saka 1945 di adakan di Lapangan Desa Tegal Besar, Kecamatan Belitang ll, Kabupaten OKU Timur – Sumatera Selatan, Selasa (21/3/2023).
Dalam rangkain acara parade Ogoh Ogoh tersebut juga di hadiri dari 7 Desa adat se- Kecamatan Belitang ll.
Dalam kesempatan tersebut ketua PHDI Kabupaten OKU Timur, Gede Sulatre mengatakan “Dalam menyambut hari Raya Nyepi kita adakan parade Ogoh Ogoh, tentunya ini adalah hasil karya pemuda kita yang lebih dominan kepada seni. Artinya seni di dalam parade atau pentas Ogoh Ogoh ini lebih di kedepankan”.
“Selain parade Ogoh Ogoh juga kita adakan pentas tari klosal oleh ibu ibu WHDI kecamatan Belitang ll” beber Gede.
Sementara, menurut Aston pengaman acara tersebut selain anggotanya juga ada anggota Koramil serta Satpol PP dan juga dibantu anggota Pecalang Desa Darma Buana Kecamatan Belitang ll.
Masih dengan Aston, memaparkan rute pawai/ parade Ogoh Ogoh melintasi jalan Desa Darma Buana dan Desa Tegal Besar, kemudian parade Ogoh Ogoh kembali ke Desa Adat masing masing dan di akhiri dengan prosesi pembakaran Ogoh Ogoh di perempatan Desa Adat masing masing.
Hadir dalam acara tersebut Asisten lll Pemkab OKU Timur Sutrino SE, MM, Ketua PHDI Kabupaten OKU Timur Gede Sulatre, para tokoh adat, tokoh masyarakat umat Hindu serta masyarakat adat Bali. Parlin





Discussion about this post