iGNews | Medan – Direktur Ditresnarkoba Polda Sumut, Kombes. Pol. Yemi Mandagi secara tegas mengatakan kepada report Indigonews akan segera menyelidiki dan tindak tegas pelaku pengedar dan pengguna narkoba yang makin marak di Dusun II, Gang Buntu Perkuburan, Desa Serba Jadi persis belakang Komplek PM, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang – Sumatra Utara, Minggu (11/8/2024).
“Ia makasih infonya akan kami selidiki dan tindak tegas peredaran narkoba” tegas Mantan Kapolres Deliderdang tersebut.
Sebelumnya warga setempat sangat resah dengan adanya barak barak penjualan dan penyediaan tempat konsumsi narkoba sabu sabu di lokasi tersebut.
Disediakan juga berbagai macam jenis perjudian, seperti dadu dan sabung ayam, tembak ikan, slot, yang disebut sebut milik inisial Andre dan Simo, keduanya termasuk ditakuti masyarakat di kawasan desa Serba Jadi.
“Simo dan Andre punya beking oknum oknum aparat, makanya judi dan narkoba mereka kebal, buka lagi kalau pun baru digrebek” ungkap Maju Jaya Abadi Sitepu selaku tokoh masyarakat sekitar yang menentang keras lokasi barak barak narkoba dan judi di Desa Serba Jadi Kecamatan Sunggal.
Terpisah Kapolrestabes Medan, Kombes. Pol. Teddy Marbun sudah berkali kali dikonfirmasi namun tidak bersedia memberikan jawaban.
Informasi didapat, sudah ada sekitar 3 tahun lamanya lokasi tersebut beroperasi hingga saat ini dengan omset penghasilan mencapai ratusan juta. IGN_Frans IF Siregar




