INDIGONEWS – Dampak dari sering terjadi kecelakaan saat menghindari jalan berlubang, warga Desa Nusa Tunggal, Kecamatan Belitang lll, Kabupaten OKU Timur – Sumsel dengan swadaya lakukan pengecoran bahu jalan yang berlubang, Kamis (8/5/2025).
Puluhan warga Desa Nusa Tunggal dengan bergotongroyong melakukan pengecoran jalan raya yang terdapat lubang besar. Hal ini dilakukan warga secara bergotongroyong demi keselamatan pengguna jalan.
Menurut Abis, Kondisi jalan tersebut sudah lama rusak, cor dan aspalnya amblas mengakibatkan jalan tersebut berlubang menganga. Akibat dari lubang dibahu jalan banyak warga yang melintas harus berhati hati ketika melintasinya. Bahkan tak jarang pengguna jalan sampai terjatuh akibat mengelak dari lubang.
Bermodalkan rasa iba, karena sering terjadi orang yang melintas terjatuh serta keprihatinan Abis dan rekan rekanya mengambil langkah dengan mencor jalan rusak tersebut.
Ditempat yang sama, Basiman dan warga yang lain terlihat dengan bergotongroyong sedang mengaduk semen.
“Kami melakukan ini demi keselamatan pengguna jalan yang melintas” jelas Basiman.
“Kasihan kadang mereke lewat kepergok lubang berusaha menghindar tetapi justru terjatuh. Apalagi anak anak sekolah yang berkendaraan kadang kurang hati hati dan akibatnya jatuh” jelas Basiman.
Seorang warga yang lain juga mengatakan hal yang sama, kondisi jalan rusak sudah lama. Tapi tidak ada perhatian dari Pemerintah.
“Kita benarin lah kasihan orang yang melintas sering terjatuh dan tidak adanya perhatian dari Pemkab OKU Timur” ucapnya.
Warga berharap kepada Pemerintah OKU Timur memperbaiki semua jalan yang sudah rusak parah yang fatal mengancam keselamatan. IGN_Parlin




