IGNews | Deliserdang – Mewakili Kapolresta Deliserdang, Kabag Log Polresta Deliserdang, Kompol Soedaryanto tampung keluhan dan masukan dari warga lewat kegiatan Jumat Curhat, Jumat (31/3/2023).
Adapun kegiatan Jumat Curhat kali ini dilaksanakan di salah satu warung kopi milik warga tepatnya di Pasar 15 Desa Medan Sinembah, Kecamatan Tanjung Morawa, Kabupaten Deliserdang – Sumatera Utara.
“Ini merupakan kegiatan rutinitas kita setiap hari Jumat dalam giat Jumat Curhat untuk menjemput permasalahan yang ada di tengah masyarakat” kata Kabag Log Polresta Deliserdang Kompol Soedaryanto kepada seluruh warga yang hadir.
Dalam kegiatan nya setiap keluhan dari warga masyarakat yang disampaikan melalui kegiatan Jumat Curhat ini dan akan ditindaklanjuti oleh pihak Polresta Deliserdang.
“Ini bertujuan agar masyarakat dapat merasakan kehadiran Polri khususnya Polresta Deliserdang secara langsung. ada di tengah rutinitas mereka sehari hari dan mendengar keluhannya guna ditindak lanjuti, sehingga dapat menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif” pungkas Kabag Log. Frans IF Siregar





Discussion about this post